Minggu, 30 Juli 2017

thumbnail

Beberapa Bahan Mp Asi yg Diberikan ke Anak Sesuai Usianya

Oleh Dewi Mandasari

Ini adalah beberapa bahan yg dikenalkan ke anak sesuai tingkat usianya. Semoga bermanfaat yaa. Terkhusus ibu-ibu muda yg baru mengenal Mp Asi buat anaknya😊

✔Tepung-tepungan
Awal mpasi disarankan untuk tidak menggunakan tepung-tepungan. Selain bisa memicu sembelit, anak membutuhkan 2,26mg zat besi dalam tubuhnya. Sementara tepung beras yg dibuat homemade hanya mengandung 0,1mg. Buah pisang 0,3mg. Jadi dianjurkan awal mpasi anak dikenalkan berbagai macam jenis makanan baik itu karbohidrat, protein hewani, protein nabati, buah, sayur dan mineral. Khususnya protein hewani, karna dalam prohe banyak terdapat zat besi.
Tepung-tepungan bisa digunakan saat usia anak 8m+ ( 8 bulan ke atas). Seperti roti dan mie.

✔keju. Keju bermanfaat sebagai boost berat badan anak. Keju bisa diberikan dalam bentuk cemilan dan makanan utama. INGAT KEJU BUKAN LEMAK TAMBAHAN. Usia di bawah setahun keju yg recomended adalah merk Prochiz, Diamond, bellcube, dan babybell ( maaf jika salah dalam penulisan). Keju diberikan saat usia anak 8m+.

✔yogurt. Yogurt juga berfungsi sebagai boost berat badan anak, dan melancarkan bab. Yogurt bisa diberikan mulai usia anak 6m+. Dengan catatan berikan yogurt yg plain dan bukan yg drink. Yogurt yg berasa bisa diberikan saat usia anak 12m+

✔aneka buah. Buah sangat baik untuk pertumbuhan anak karna mengandung banyak vitamin. Namun dalam mpasi ada beberapa buah yg harus dibatasi kepada anak. Misalnya buah yg bergas dan berasam seperti cempedak, nangka, nanas dan durian, juga buah bery-beryan aman diberikan ke anak saat usia 12m+. Usia 6-7 bulan cemilan anak hanya buah dan sayur kukus. Karna di usia seperti itu adalah masa-masa krisis anak butuh banyak vitamin. 6-7 bulan khusus buah pear dan apel dikukus terlebuh dahulu sebab bulir-bulir kasarnaya masih terasa kasar jika tidak dikukus.

✔Puding atau agar-agar. Untuk puding yg terbuat dari tepung hungkwe bisa diberikan pada anak saat usia 8m+. Agar-agar swalow plain 9m+. Agar rasa 12m+.

✔susu UHT. Bisa dikonsumsi saat usia anak 12m+ dengan batasan 500ml/hari. Susu uht bisa digunakan sebagai bahan campuran cemilan dan puding. Tapi tdk untuk sufor. Sufor tidak disaran dicampur ke mpasi karna dapat menghambat penyerapan zat besi. Misalkan pada pembuatan puding memerlukan susu namun ternyata usia baby di bawah setahun. Maka Ganti susu dengan santan.

✔Air kaldu. Kaldu adalah perasa alami yg digunakan untuk mengatur tekstur mpasi anak. Kaldu membuat makanan anak lebih gurih. Tapi ingat, KALDU BUKAN LEMAK TAMBAHAN. Walau saat proses pemasakan air kaldu dari daging yg direbus mengeluarkan banyak minyak. Bisa diberikan saat awal mpasi.

✔Kurma. Pada dasarnya kurma boleh diberikan saat usia anak 6m+. Dengan catatan kurma yg diberikan didatangkan langsung dari Arab atau dipetik langsung dari pohonnya😄. Tapi tidak untuk kurma yg beredar di Indonesia karna kebanyakan sudah menjadi manisan. Dan prinsip mpasi adalaah di bawah satu tahun skip gula haram. Jadi kurma yg beredar di Indonesia diberikan saat usia anak 12m+.

✔Air kelapa mudan dan Air tebu. Aur kelapa muda bisa dikenalkan di usia 6m+. Dagingnya merupakan buah padat kaloru yg bisa membooster bb anak. Tapi jangan terlalu banyak dalam mengonsumsinya.
Air tebu boleh diberikan ke anak mulai usia 12m+ Karna kandungan airnya mengandung glukosa.

✔ teh dan kopi. Teh dan kopi dapat menghambat penyerapan zat besi. Di bawah 5 tahun anak dilarang diberi teh dan kopi.

✔coklat. Coklat bisa diberikan saat usia anak 12m+. Dengan catatan seperti coklat bubuk untuk campuran kue/roti. Untuk coklat batangan sebaiknya hindarkan terlebih dahulu karna kandungan gulanya yg tinggi.

Related Posts :

Subscribe by Email

Follow Updates Articles from This Blog via Email

No Comments